
UIN Raden Intan terus tunjukan keseriusannya dalam mengembangkan kampus hijau, kali ini pimpinan kampus terapkan Hari Bebas Kendaraan (Car Free Day). Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan Rektor Nomor 136 Tahun 2020 tentang Hari Bebas Kendaraan Bermotor (Car Free Day) di Kampus UIN Raden Intan Lampung tertanggal 2 Juli 2020.
Pada pelaksanaan pertamanya (Jumat, 3/7/20), UKM Kelompok Studi Ekologi turut berpartisipasi serta memanfaatkannya untuk mengampanyekan perilaku hidup sehat. Dr. Eko Kuswanto selaku Pembina UKM KSE mengatakan kegiatan ini adalah momentum untuk terus meningkatkan kesadaran warga kampus tentang perilaku hidup sehat.

Ditemui di lokasi yang sama, Nur Aini Septi selaku Ketum UKM KSE menyampaikan hal yang serupa, Ia mengatakan kegiatan tersebut adalah upaya mereka memupuk perilaku hidup sehat warga kampus yang sudah ada.
“Ada beberapa hal yang kami kampanyekan seperti kurangi penggunaan kertas, kurangi plastik, hemat air, hemat listrik, menanam pohon, menjaga kebersihan dan tidak merokok,” ujar Uni Septi sapaan akrabnya.
Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi tersebut juga menyampaikan selain berkampanye perilaku hidup sehat, mereka juga membagikan beberapa souvenir kepada para pesepeda dan pejalan kaki yang ada di lokasi CFD.
“Kami juga membagikan tumbler sebagai upaya mengurangi sampah plastik dari botol air mineral dan masker sebagai pelindung diri dari Covid-19 yang saat ini masih mewabah,” tutupnya. (RS)